Gunung Mas – Polsek Manuhing, Polres Gunung Mas, Polda Kalimantan Tengah, meningkatkan pengamanan wilayah dengan menggelar patroli malam menggunakan kendaraan roda dua pada malam Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1446 H. Langkah ini diambil untuk memastikan perayaan Idul Fitri di wilayah hukum Polsek Manuhing berlangsung aman, tertib, dan lancer, Minggu (30/3/2025).
Patroli dimulai pukul 20.45 WIB, menyasar lokasi-lokasi yang dianggap rawan dan menjadi pusat kegiatan masyarakat pada malam takbiran, seperti area perbankan, area pasar, permukiman penduduk, dan tempat-tempat lainnya. Tujuan utama patroli ini adalah untuk mencegah gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) serta tindak kejahatan.
Kapolsek Manuhing, Iptu Teguh Triyono, S.H., M.M., menjelaskan bahwa patroli malam ini merupakan bagian dari upaya pengamanan yang ditingkatkan secara khusus pada malam Idul Fitri.
“Malam Idul Fitri adalah malam yang istimewa bagi umat Muslim. Kami ingin memastikan masyarakat dapat merayakannya dengan tenang dan khidmat. Oleh karena itu, patroli kami fokuskan pada lokasi-lokasi yang ramai dikunjungi warga,” kata Iptu Teguh Triyono.
Selain berpatroli, petugas juga aktif berinteraksi dengan masyarakat, menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, dan mengingatkan warga untuk selalu waspada.
“Partisipasi aktif masyarakat sangat penting dalam menjaga keamanan lingkungan. Kami mengimbau warga untuk segera melapor jika melihat atau mengetahui adanya hal-hal yang mencurigakan,” ujar Kapolsek Manuhing.
Dengan peningkatan patroli malam dan dukungan penuh dari masyarakat, Polsek Manuhing bertekad menciptakan suasana Idul Fitri yang aman, damai, dan penuh berkah di wilayah hukumnya. (sp)
+ There are no comments
Add yours